Tampilkan postingan dengan label Komputer. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Komputer. Tampilkan semua postingan

Rabu, 02 Desember 2015

Pengertian Client Server beserta keuntungannya

CLIENT SERVER
                                   
1.Pendahuluan
Pemanfaatan perangkat lunak berperan erat bagi perkembangan di semua lini, baik itu institusi pendidikan, lingkungan bisnis, maupun kalangan pribadi. Tentunya tidak berpulang dari penggunaan perangkat lunak tersebut, sampai sejauh mana fungsinya dapat diberdayakan dan seberapa besar biaya yang dibutuhkan untuk penerapannya. Pemilihan perangkat lunak yang sejalan dengan kebutuhan harus benar-benar diperhatikan, karena itu perencanan awal dimulai dengan mengindentifikasi kebutuhan di lingkungan yang ada. Setelah proses identifikasi kebutuhan didaftarkan, kita dapat memilih perangkat lunak seperti apa yang akan digunakan. Tulisan kali ini, memperkenalkan salah satu bentuk client/server dengan mengambil contoh penggunaan ”Web Server”, yang beroperasi di lingkungan GNU/Linux dan penggunaan aplikasi client browser. Pemilihan sengaja jatuh ke lingkungan tak berbayar untuk memamfaatkan perangkat lunak tersebut, alias proyek opensource.
Pemamfaatan web server menambah khazanah pengembangan aplikasi web, seperti
-       elearning,
-       egovernment,
-       ecommerce.
Pendistribusian informasi di satu layanan dan penggunaan aplikasi client yang sungguh sangat mudah – hampir di setiap perangkat keras (PC, PDA) sudah terdapat browser. Web server sebagai pemberi pelayanan membutuhkan sistem operasi untuk menjalankan fungsinya. Sehingga kemampuan sistem operasi menangani web server menjadi perhatiannya. Yang tentunya komunikasi antar sistem operasi dengan aplikasi web server harus dimengerti kedua unit. Semua itu tak terlepas dari pengembangan model OSI (Open Systems Interconnection Reference) dan TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol) yang memungkinkan komunikasi antar computer yang satu dengan lainnya, perangkat keras, perangkat lunak client/ server tentu menggunakan kaedah ini karena kaedah yang digunakan menjadi acuan para pengembang perangkat lunak maupun perangkat keras (vendor). Lebih jauh daripada itu, sistem operasi melakukan semua tugastugas penting dalam komputer, dan
menjamin aplikasiaplikasi yang berbeda dapat berjalan secara bersamaan dengan lancar.
Sistem Operasi menjamin aplikasi software lainnya dapat menggunakan memori, melakukan input dan output terhadap peralatan lain, dan memiliki akses kepada sistem file. Apabila beberapa aplikasi berjalan secara bersamaan, maka Sistem Operasi mengatur skedule yang tepat, sehingga sedapat mungkin semua proses yang berjalan mendapatkan waktu yang cukup untuk menggunakan prosesor (CPU) serta tidak saling mengganggu. Dalam banyak kasus, sistem operasi menyediakan suatu pustaka dari fungsi-fungsi standar, dimana aplikasi lain dapat memanggil fungsifungsi itu, sehingga dalam setiap pembuatan program baru, tidak perlu membuat fungsifungsi
tersebut dari awal.
Sistem Operasi secara umum terdiri dari beberapa bagian:
1.      Mekanisme Boot, yaitu meletakkan kernel ke dalam memory
2.      Kernel, yaitu inti dari sebuah Sistem Operasi
3.      Command Interpreter atau shell, yang bertugas membaca input dari pengguna
4.      Pustakapustaka, yaitu yang menyediakan kumpulan fungsi dasar dan standar yang
5.      dapat dipanggil oleh aplikasi lain
6.      Driver untuk berinteraksi dengan hardware eksternal, sekaligus untuk mengontrol mereka. Sebagian Sistem Operasi hanya mengizinkan satu aplikasi saja yang berjalan pada satu waktu, tetapi sebagian besar Sistem Operasi baru mengizinkan beberapa aplikasi berjalan secara simultan pada waktu yang bersamaan. Sistem Operasi seperti itu disebut sebagai Multitasking Operating System. Beberapa Sistem Operasi berukuran sangat besar dan kompleks, serta inputnya tergantung kepada input pengguna, sedangkan Sistem Operasi lainnya sangat kecil dan dibuat dengan asumsi bekerja tanpa intervensi manusia sama sekali. Tipe yang pertama sering disebut sebagai Desktop OS, sedangkan tipe kedua adalah RealTime OS. Apache Web server dapat berjalan di sistem operasi yang populer saat ini, seperti Windows, GNU, Unix maupun Mac OS. Pemilihan GNU sendiri berdasarkan beberapa pertimbangan pribadi seperti pengalaman dalam menggunakannya maupun keandalan dari system operasinya. Dengan menggunakan komputer sekelas desktop, sistem operasi ini bisa berjalan dan berfungsi sebagai web server, dipermudah dengan proses instalasi dengan pemilihan paketpaket server yang diinginkan – web server.

Beragam komputer dari vendor yang bermacam-macam bisa saling berinteraksi. Istilah interoperatibilitas sering dipakai untuk menyatakan keadaan ini. Perkembangan ini akhirnya juga disusul oleh kemudahan perangkat lunak untuk saling berinteraksi . Sebuah basis data pada prinsipnya dapat diakses oleh perangkat lunak apa saja. Kebebasan ini merupakan suatu ciri khas pada arsitektur yang dinamakan client/server. Pada arsitektur ini, ada bagian yang disebut client dan ada yang disebut server.
          Client adalah sembarang sistem atau proses yang melakukan suatu permintaan data atau layanan ke server.
          Serveradalah sistem atau proses yanbg menyediakan data atau layanan yang diminta oleh client . Secara fisik, sebuah serevr dapat berupa komputer mainframe, mini-komputer, workstation, ataupun PC atau peranti lain seperti printer, server tidak harus berupa sistem fisik, tetapi juga suatu proses.
        Clientmempunyai kemampuan untuk melakukan pemrosesan sendiri. Ketika sebuah client meminta suatu data ke server, server akan segera menanggapinya dengan memberikan data yang diminta ke client bersangkutan. Setelah diterima. Client segera melakukan pemprosesan.
        Model komputasi yang berbasis client server mulai banyak diterapkan pada sistem informasi. Dengan menggunakan arsitektur ini , sistem informasi dapat digunakan dan dibangun dengan perangkat lunak client server yang bermacam-macam dan berbeda-beda.Client-Server adalah arsitektur jaringan yang memisahkan client (biasanya aplikasi yang menggunakan GUI ) dengan server. Masing-masing client dapat meminta data atau informasi dari server.
Sistem client server didefinisikan sebagai sistem terdistribusi, tetapi ada beberapa perbedaan karakteristik yaitu :
1.   Servis (layanan)
            o Hubungan antara proses yang berjalan pada mesin
               yang berbeda
            o Pemisahan fungsi berdasarkan ide layanannya.
            o Server sebagai provider, client sebagai konsumen
2.   Sharing resources (sumber daya)
            o Server bisa melayani beberapa client pada waktu yang sama, dan
               meregulasi akses bersama untuk share sumber daya dalam menjamin
               konsistensinya.
3.   Asymmetrical protocol (protokol yang tidak simetris )
            Many-to-one relationship antara client dan server.Client selalu
            menginisiasikan dialog melalui layanan permintaan, dan server menunggu
            secara pasif request dari client.
4.   Transparansi lokasi
            Proses yang dilakukan server boleh terletak pada mesin yang sama atau pada
            mesin yang berbeda melalui jaringan.Lokasi server harus mudah diakses dari
            client.
            5.         Mix-and-Match
      Perbedaan server client platforms
6.   Pesan berbasiskan komunikasi
            Interaksi server dan client melalui pengiriman pesan yang menyertakan
            permintaan dan jawaban.
7.   Pemisahan interface dan implementasi
            Server bisa diupgrade tanpa mempengaruhi client selama interface pesan
            yang diterbitkan tidak berubah.

Client Server System

Client / Server Application
Poin-poin client server:
         Interoperabilitas
         Client, sembarang sistem atau proses yang melakukan suatu permintaan data atau layanan ke server
         Server, sistem atau proses yang menyediakan data atau layanan yang diminta oleh client
         Sistem informasi dapat dibangun dengan menggunakan perangkat lunak gado-gado
Implementasi client-server
         Aplikasi pesan, misalnya surat elektronis (email)
         Penyebaran basis data pada beberapa jaringan komputer
         Memungkinkan berbagi berkas atau periferal atau pengaksesan komputer melalui jarak jauh
         Pemrosesan aplikasi yang intensif dengan suatu pekerjaan (job) dibagi menjadi tugas-tugas (task) yang masing-masing dilaksanakan pada komputer yang berbeda

Fitur
Keuntungan
Jaringan mesin-mesin yang kecil tetapi berdaya guna
Jika sebuah mesin macet, bisnis tetap berjalan
Kumpulan komputer dengan ribuan MIPS (million instruction per second)
Sistem memberikan kekuatan dalam melaksanakan suatu tugas tanpa memonopoli sumber-sumber daya. Pemakai akhir diberi hak untuk bekerja secara local
Beberapa workstation sangat handal seperti mainframe, tetapi dengan biaya 90% lebih rendah
Menawarkan keluwesan untuk melakukan pembelian pada hal-hal lain atau untuk meningkatkan keuntungan
Sistem terbuka
Bebas memilih perangkat keras, perangkat lunak, dan layanan dari berbagai vendor
Sistem tumbuh dengan mudah dan dapat diperluas secara tak terbatas
Mudah untuk memperbaharui system
Lingkungan operasi client yang bersifat individual
Dapat mencampur dan mencocokkan platform komputer yang gsesuai dengan kebutuhan masing-masing departemen dan pemakai


Contoh implementasi jaringan client-server:
Contoh : CLient-Server
3.Penutup

Pemanfaatan komunikasi client/server dalam hal jasa layanan berbasis web, akan terus berkembang. Dengan demikian pemilihan aplikasi server dan sistem operasi menjadi perhatian utama. Dengan adanya permintaan yang bersamaan (concurrentrequest) dari client. Aplikasi web server harus mampu menanganinya dengan benar – sejalan dengan kemampuan sistem operasi mengatur penggunaan daya (resources) komputer terhadap aplikasi web server itu. Dengan demikian proses terhadap permintaan yang ditujukan ke server menghasilkan permintaan yang benar di sisi client.

Nah itulah ringkasan mengenai keuntungan Client server serta penjelasannya secara detail.
Semoga artikel di atas dapat membantu para pembaca semunya.Mohon maaf apabila ada kekurangan dalam segi penyampaian nya.

Baca juga artikel KOMPUTER lainnya di ===> SINI <===
Read More

Minggu, 29 November 2015

Cara install windows XP dengan gambar lengkap

Windows XP, adalah operasi system di mana ada sebelum adanya windows 7.
Operasi system ini banyak sekali di gunakan orang-orang karena sangat mudah di gunakan dan juga ringan terhadap PC yang mempunyain spesifikasi yang kurang memadai atau istilah keren nya Jadul :D
nah maka dari itu kali ini saya akan memberi tau langkah-langkah instalasi windos XP buat anda semuanya..
Langkah 1yang harus di persiapkan adalah CD Windows XP, yang saya  gunakandalam tutorial ini adalah Windows XP SP3. Selanjutnya silahkan atur First Boot PC/Laptop Anda ke CD/DVD, pengaturan ini bias ditemukan di dalam BIOS.Jika semuanya telah siap, mari ikuti langkah-langkah di bawah ini:
Langkah 1
Tekan F8 (I agree) pada screen Licensing Agreement Windows XP dan biar kan sistem mempersiapkan file-file yang akan digunakan dalam proses installasi.
Langkah 2
Tahap kedua adalah melakukan pembagian partisi.Pada tutorial ini saya menggunakan hardisk berkapasitas 40Gb dan akan dibagi kedalam 2 partisi (masing-masing 20Gb). Sebelumnya, terdapatbeberapatombolpintas yang harusAndaketahui.
Tombol C = Create Partition untuk membuat partisi baru.
Tombol D = Delete Partition untuk menghapus partisi.
Tekan C untuk membuat partisi baru dan masukan jumlah kapasitas (dalam Mb) yang akan digunakan untuk partisi baru, misal: 20000 yang artinya partisi baru kita akan berkapasitas 20000Mb atau 20 Gb. Kemudiantekan Enter.
Step 1

Lakukan hal yang sama pada hardisk yang belum di partisi (Unpartitioned space) sehinga menjadi parisi baru, lihat gambar di halaman selanjutnya.
Step 2

Pilihpartisi C (paling atas) kemudian lakukan format seperti pada gambar di bawah.Tunggu sampai proses format selesai dan biarkan computer melakukan restart.
Step 3


Langkah 3
Setelah computer melakukan restart maka akan masuk kedalam tampilan Log On Screen Windows XP, dan selanjutnya akan mulai melakukan proses installasi.

Regional and Language Options 
Selanjutnya Anda bias melakukan pengaturan format nomor, mata uang, waktu dan tanggal kedalam bahasa Indonesia dengan mengklik "Customize..." sepertigambar di bawah. Atau Anda juga bias membiarkannya kedalam pengaturan standar dan langsung menekan tombol "Next".
Step 4

Personalize Your Software
Silahkan isi sesuai Nama dan Organisasi Anda, bisa juga mengarang. Kemudian Next.
Step 5

Your Product Key
Isi dengan nomor seri (product key) yang biasanya terdapat pada CD Windows XP.
Kalau yang belum punya bisa di isi serial ini .
V2C47-MK7JD-3R89F-D2KXW-VPK37
Step 6

Date and Time Settings 
Silahkan sesuaikan Tanggal dan Jam juga Time Zone (untuk Indonesia time zonenya adalah GMT +7).
Step 7

Workgroup or Computer Domain 
Pada pengaturan "Workgroup or Computer Domain" biarkan saja sesuai default kemudian tekan "Next".Tunggu beberapa saat dan computer akan kembali melakukan restart.
Step 8
Langkah 4
Sekarang sistem akan melakukan adaptasi dengan perangkat PC/Laptop, Klik "Ok" pada jendela "Display Setting dan Monitor Settings". Klik "Next" jika jendela Selamat datang terbuka, selanjutnya adalah melakukan konfigurasi update, Anda bias memilih update otomatis atau tidak (Not right now) kemudian "Next".
Step 9

"Skip" pada pengaturan Konektivitas internet.
Step 10

Pilih "No, not at this time" jika Anda tidak terhubung dengan internet, lanjut "Next".
Step 11

Selanjutnya Anda diminta mengisi nama pengguna, silahkan masukan Nama Anda. "Next" dan terakhir "Finish" yang menandakan bahwa proses instalasi telah selesai. :D Tunggu beberapa saat dan.. selamat datang diWindows XP :)

Step 12



Nah itulah bagaimana Cara install windows XP dengan gambar lengkap .
semoga artikel di atas dapat membantu para pembaca semuanya.
Mohon maaf apabila ada kesalahan dalam segi penyampaian.

Baca artikel KOMPUTER lainnya di ===> SINI <===
Read More

Jumat, 06 November 2015

Cara membuat Ad hoc pada windows 7


Jaringan WiFi adalah teknologi jaringan wireless  (jaringan komunikasi yang tidak memerlukan kabel) yang saat ini banyak digunakan untuk membuat jaringan kecil hingga besar.  Selain menggunakan WiFi, media yang dapat digunakan pada jaringan wireless ini diantaranya adalahBluetooth, Infrared Data Association (IrDA) dan HomeRF.

Menurut wikipedia, pengertian WiFi yang merupakan singkatan dari Wireless Fidelity ini adalah sekumpulan standar yang digunakan untuk Jaringan Lokal Nirkabel (Wireless Local Area Networks - WLAN) yang didasari pada spesifikasi IEEE 802.11. Sekarang ini ada empat variasi dari 802.11, yaitu: 802.11a, 802.11b, 802.11g dan 802.11n yang mempunyai data rate up to 300Mbps (downlink) and 150Mbps (uplink).

Wireless Ad-Hoc
Lalu Apa ituJaringan Wifi Adhoc?
Jaringan WiFi Ad hoc  adalah mode jaringan WiFi yang memungkinkan dua atau lebih device (komputer atau router) untuk saling berkomunikasi satu sama lain secara langsung (dikenal dengan istilah peer to peer) tanpa melalui Central Wireless Router atau Acces Point (AP). Sedangkan jaringan WiFi yang menggunakan sebuah Acces Point Router untuk menghubungkan antara semua client dengan sumberdaya jaringan lainnya disebut jaringan WiFi mode  Infrastructure.


Bagaimanamembuat jaringan WiFi Ad Hoc di Windows 7
Dalam artikel kali ini saya akan mencoba membuat sebuah jaringan WiFi Ad Hoc pada laptop yang menggunakan sistem operasi Windows 7. Caranya sangat mudah yaitu sebagai berikut:

1.                  Jangan lupa aktifkan terlebih dahulu WLAN pada laptop.
2.                  Klik tombol Windows Start, pada kolom Search programs and files ketik: adhoc kemudian enter.
3.                  Jendela Setup Ad Hoc Network akan terbuka, klik Next untuk melanjutkan

4.                  Pada kolom Network name isi dengan nama yang akan kita gunakan sebagai SSID, contohnya: catatanteknisi, Pilih mode security; WEP, WPA2-Personal atau Open. Isi Security key isi dengan password misalnya password, centang pilihan Save this network, kemudian klik Next



5.                  Setelah muncul jendela The catatanteknisi network is ready to use, klik Close
6.                  Cek koneksi WiFi dengan mengklik icon wireless pada taskbar sebelah kanan, akan terlihat status catatateknisi - Waiting for users.

Seting jaringan WiFi Ad Hoc di Windows 7 sudah selesai, selanjutnya kita dapat menggunakan laptop lain atau komputer dengan usb wireless agar terkoneksi dengan "jaringan catatanteknisi" yang telah kita buat tersebut. Apabila ada user (laptop lain) yang connect ke jaringan ini, maka status WiFi pada langkah no 5 akan berubah menjadi Connected.

Nah itulah bagaimana cara setting Ad-Hoc pada windows7.
Semoga artikel di atas dapat membantu para pembaca semuanya yang mengalami kesulitan bagaimana cara membaut Ad-Hoc pada windows7.

Baca artikel Komputer lainnya di ===> SINI <===



Read More